© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS KEANDALAN KOMPONEN FUEL NOZZLE PADA HELICOPTER NBO 105 DENGAN METODE WEIBULL
Penulis
RIO MARTHA SATRIA
Pembimbing : Kris Hariyanto, ST., MT - M. Jalu Purnomo, ST., M.Eng

ABSTRAK :
Reliability (keandalan) dalam dunia rekayasa (engineering) sering digunakan dalam mengevaluasi kinerja suatu sistem, ataupun untuk mengevaluasi efektifitas perawatan yang dilakukan. Dalam dunia penerbangan, khususnya dalam bidang perawatan (maintenance), reliability bisa digunakan untuk mengukur prestasi sistem-sistem integral pesawat terbang seperti engine, struktur, landing gear, dan sistem avionik. Adapun latar belakang dari penulisan analisis skripsi ini adalah untuk menganalisis keandalan fuel nozzle pada engine Allison 250-C 20B untuk helicopter NBO 105, dimana helicopter NBO 105 merupakan heli angkut yang masih sering digunakan, walaupun usianya sudah cukup tua. Dengan begitu, maka perlu adanya penelitian dan evaluasi terhadap tingkat keandalan pesawat tersebut saat beroprasi, terutama pada komponen engine fuel system yang paling sering mengalami kegagalan. Metode pada analisis keandalan komponen fuel nozzle pada engine Helicopter NBO 105 dengan menggunakan metode distribusi Weibull, yang merupakan salah satu dari beberapa metode yang sering digunakan. Metode tersebut bertujuan untuk mengetahui laju kegagalan, tingkat keandalan dan efektifitas perawatan dari sistem yang akan dianalisis. Dari hasil analisis keandalan komponen fuel system pada Helicopter NBO 105 diketahui bahwa Laju kegagalan komponen fuel nozzle pada Helicopter NBO 105 adalah meningkat, dengan tipe degradasi gradual. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai β= 3.497 sehingga termasuk dalam kategori wear out atau kegagalan aus. Sedangkan nilai b yang dihasilkan adalah b = 0.286. Sesuai dengan ketentuan bahwa untuk b = 0.1 (probabilitas 0.1%) dikategorikan dalam serious failure, sehinggga perlu perhatian khusus pada sistem tersebut. Tingkat keandalan pada komponen fuel nozzle pada Helicopter NBO 105 mengalami penurunan seiring bertambahnya jam pemakaian. Dengan nilai komponen yang didapatkan utuk fuel nozzle pada 2955.43 dengan R = 87%, dan pada 6290.44 dengan R= 15%. Efektifitas perawatan yang paling baik untuk komponen fuel nozzle tipe degradasi gradual dengan nilai (β)>1.0 (3.497) jenis kegagalan aus (wear out) adalah perawatan preventif dengan melakukan pemeriksaan atau penggantian periodik Kata Kunci : Reliability (keandalan), Weibull, Helicopter NBO 10, Fuel System


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : RIO MARTHA SATRIA
NIM : 11050100
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024