© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PENINGKATAN STANDAR FASILITAS AIR TRAFFIC CONTROL DI BANDARA INTERNATIONAL PRESIDENTE NICOLAO LOBATO DISETARAKAN DENGAN AIR TRAFFIC CONTROL DI BANDARA INTERNATIONAL NGURAH-RAI BALI
Penulis
MIGUEL GONCALO MANUEL HANJAN SOARES
Pembimbing : Drs. C. Suhardiwarno, M. Si. - Karseno, KS, INZ, SE, MM.

ABSTRAK :
Dalam dunia penerbangan, keselamatan dan keamanan penumpang merupakan hal yang sangat penting. Oleh karena itu, dalam dunia penerbangan diatur sangat rinci, antara lain mengenai jalur-jalur penerbangan yang harus dipatuhi semua pesawat terbang sebagaimana diatur dalam Enroute charts ICAO.Setiap negara yang merdeka memiliki batas wilayah udara yang diakui secara international. Negara Timor-Leste sebagai negara yang baru berdiri sehingga semua peralatan navigasi yang ada di Bandara Timor-leste masih dibawah standar Internasional. Air Traffic Services atau pelayanan lalu lintas udara adalah pemanduan dan pengaturan pesawat terbang yang di berikan ATC dengan jalur khusus. Sementara pemanda lalu lintas udara (Air Traffic Control/ATC) merupakan unit pelayanan lalu lintas udara yang di berikan kepada setiap pesawat udara yang beroperasi di ruang udara yang di layaninya. Langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam mengidentifikasi masalah yang berhubungan dengan pengendalian judul yang diambil adalah (5w+1h) 6 (enam) pertanyaan penting untuk menganalisa dan mengatasi permasalahan peralatan navigasi dan SDM di Bandara Internasional Presedente Nicolao Lobato, Kesimpulan dari skripsi ini, Peningkatan ATC di Bandara International President Nicolao Lobato agar bisa setara dengan ATC di Bandara International Ngurah-Rai Bali, harus memiliki peralatan Navigasi seperti: Radar Data Processing & Display System (RDPDS), and Simulator System (SIM), Primary Surveillance Radar (PSR) Surface Movement Radar (SMR) dan lain lain supaya bisa mencapai standar internasional karena dari data Peralatan Navigasi yang ada sekarang, dan juga masih mengunakan CADAS system layanan kontrak dengan Air Services Australia, masih belum mencapai standar Internasional. dan tentang SDM membutuh banyak orang ahli atau teknik dengan memiliki Lisensi kususnya di bagian ATC. (Kata kunci : Lisensi untuk ATC, Peningkatan peralatan, 5W + 1H)


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MIGUEL GONCALO MANUEL HANJAN SOARES
NIM : 10050008
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024