© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGEMBANGAN DAYA ANGKAT ROBOTIC LANDING GEAR MENGGUNAKAN MOTOR SERVO LINEAR
Penulis
MUHAMMAD ZIKRI IQBAL
Pembimbing : Denny Dermawan, S.T., M.Eng. - Ir. Sutjianto S., M.T.

ABSTRAK :
PENGEMBANGAN DAYA ANGKAT ROBOTIC LANDING GEAR MENGGUNAKAN MOTOR SERVO LINEAR Muhammad Zikri Iqbal Program Studi Teknik Elektro Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto Yogyakarta zikriizik17@gmail.com ABSTRAK Perkembangan teknologi masa kini adalah hal yang sudah tidak mampu kita hindari lagi, melainkan dapat kita manfaatkan sebagai alat pembantu dalam kehidupan sehari- hari atau membantu pekerjaan jadi semakin mudah dan terkendali. Unmanned aircraft vehicle ( UAV ) merupakan salah satu jenis teknologi yang berkembang dimana pesawat tersebut dapat dioperasikan melalui remote control yang berarti pesawat tersebut terbang tanpa awak. Selain sistem kendali terbang menjadi fokus perhatian dalam perkembangan teknologi yang ada, proses pendaratan juga menjadi bagian penting dikarenakan pesawat tersebut dikendalikan tanpa awak sehingga membutuhkan keakuratan. Sistem pendaratan pada UAV membutuhkan sebuah landing gear. Pengendalian sistem pendaratan landing gear tersebut dikendalikan oleh motor servo sebagai motor penggerak yang dioperasikan oleh Arduino sebagai mikrokontroler. Pengendalian motor servo tersebut menggunakan informasi yang di dapat dari beberapa sensor yakni, gyroscope, dan ultrasonic. Sistem ini dirancang sebagai penopang badan UAV yang berbobot lebih dari 1 kg dan diharapkan dapat mencapai tingkat penyeimbangan yang tinggi pada saat pengoperasian berdasarkan nilai sudut yang dihasilkan oleh gyroscope. Dari hasil penelitian robotic landing gear system, dengan memanfaatkan sensor gyroscope sebagai penentu sudut untuk penyeimbangan dan menggunakan desain motor servo linear, sistem dapat mengangkat beban hingga 2,5 kg dengan maksimal sudut tidak lebih dari 5°. Kata kunci : UAV, motor servo linear, arduino, gyroscope, ultrasonic, sistem pendaratan


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUHAMMAD ZIKRI IQBAL
NIM : 13010015
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024