© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PENYEBAB TERJADINYA KEGAGALAN SISTEM ELECTRIC MOTOR-DRIVEN PUMP (EMDP) PADA TIPE PESAWAT BOEING 737-800
Penulis
ANGGUN NURUL HIDAYAH
Pembimbing : Sri Mulyani S.T., M.Eng. - Fajar Khanif Rahmawati, S. T., M. M.

ABSTRAK :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil analisis dari penyebab kegagalan yang terjadi pada sistem Electric Motor-Driven Pump pada pesawat Boeing 737-800. Data yang digunakan berupa Pilot Report dari maskapai Batik Air pada periode tahun 2013 sampai dengan 2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Failure Mode and Effect Criticality Analysis (FMECA). FMECA merupakan sebuah metode yang digunakan untuk menganalisis penyebab kerusakan suatu sistem/komponen, beserta efek yang ditimbulkan jika terjadi kerusakan pada sistem/komponen tersebut. Langkah pertama dalam penelitian ini adalah mencari data kasus yang terjadi pada sistem hidrolik (ATA 29) pada maskapai Batik Air, kemudian melakukan pengolahan data. Dari hasil analisis didapatkan hasil nilai RPN pada Electric Motor-Driven Pump tertinggi dikarenakan EMDP tidak dapat menyuplai tekanan ke sistem. Berdasarkan perhitungan RPN diperoleh nilai RPN sebesar 12. Nilai tersebut didapatkan dari matriks pada manual standar safety dari Batik Air. Kata kunci: Electric Motor-Driven Pump, Failure Mode and Effect Criticality Analysis, sistem hidrolik.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : ANGGUN NURUL HIDAYAH
NIM : 16050016
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024