ABSTRAK :
ABSTRAK
Anti-icing merupakan suatu sistem yang ada di pesawat untuk mencegah terjadinya pembentukan es pada struktur kritis pesawat atau bagian bagian yang dapat mengganggu mobilitas pesawat. Sistem anti-icing ditenagai oleh 2 sumber utama yaitu hot air yang diambil dari high pressure compressor dan electric heat. icing yang terjadi pada pesawat mengakibatkan bertambahnya drag, berkurangnya lift, bertambahnya berat pada pesawat, dan mengurangi thrust. Selain itu es yang terbentuk juga dapat mengakibatkan kerusakan pada komponen-komponen kritis pada pesawat
Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah observasi langsung untuk mengamati dan menganalisis proses troubleshooting pada engine anti-icing. Selain itu, penelitian ini juga menggunakan metode fault tree analysis untuk mengetahui akar dari penyebab kerusakan engine anti-icing Boeing 737-800 NG.
Hasil dari penelitian tentang kerusakan engine anti-icing adalah komponen thermal anti-ice mengalami stuck. Sehingga perlu dilakukan penggantian komponen tersebut sesuai prosedur AMM Boeing 737-800 NG task 30-21-11-000-801. Hasil dari analisis menggunakan metode fault tree analysis didapatkan 15 basic event yaitu Control Solenoid Fault, Valve Corrosion, Disk Bending, Oxidation, Corrosion, Cable Broken, Lamp Weak, Connector Loose, Pipe Leaking, Short Circuit
Kata kunci: Anti-icing, fault tree analysis, troubleshooting
|