© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PEMBUATAN DASHBOARD BUSINESS INTELLIGENCE UNTUK VISUALISASI DATA PENERIMAAN MAHASISWA BARU DI ITDA YOGYAKARTA
Penulis
TRI FANANY SEPTIANA PRASETYOWATI
Pembimbing : Astika Ayuningtyas, S.Kom., M.Cs. - Harliyus Agustian, S.Kom., M.Cs.

ABSTRAK :
PEMBUATAN DASHBOARD BUSINESS INTELLIGENCE UNTUK VISUALISASI DATA PENERIMAAN MAHASISWA BARU DI ITDA YOGYAKARTA Oleh Tri Fanany Septiana P. 18030005 INTISARINTISARINTISAR INTISAR INTISARI Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto (ITDA) merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di Yogyakarta dibidang teknologi dan kedirgantaraan. Penerimaan mahasiswa baru (PMB) di ITDA Yogyakarta memiliki sistem pendaftaran secara offline dan online. Berdasarkan informasi dari pihak humas dan admisi ITDA Yogyakarta data yang sekarang ditampilkan masih dalam bentuk tabel. Sehingga membutuhkan waktu cukup lama dalam menganalisis data. Oleh karena itu, dibuatlah sistem Dashboard Business Intelligence yang dapat memudahkan pihak humas dan admisi dalam mendapatkan informasi dan merumuskan strategi kedepannya. Sistem ini diuji menggunakan uji User Acceptance Test (UAT), uji fungsional dengan menggunakan metode black-box dan uji perbandingan perhitungan dengan menggunakan phpMyAdmin. Berdasarkan uji User Acceptance Test (UAT) menunjukkan bahwa 81% sistem yang sudah dibuat dapat diterima oleh pengguna dan membantu dalam merencanakan strategi kedepannya. Berdasarkan uji fungsional metode black box menunjukkan bahwa fungsionalitas sistem sudah sesuai dengan yang diharapkan. Berdasarkan uji perbandingan perhitungan antara sistem dengan phpMyAdmin menunjukan hasil yang sama. Kata Kunci: User Acceptance Test, Dashboard, Business Intelligence, Visualisasi Data.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : TRI FANANY SEPTIANA PRASETYOWATI
NIM : 18030005
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024