© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PERANCANGAN PROTOTYPE SENSOR TEMPERATUR UNTUK MENDUKUNG CONDITION BASED MAINTENANCE PADA RUANG BATERAI LOKOMOTIF CC201 DENGAN PENDEKATAN VALUE ENGINEERING (STUDI KASUS UPT DEPO LOKOMOTIF BESAR A PURWOKERTO DAOP V PURWOKERTO PT KERETA API INDONESIA PERSERO)
Penulis
MUCHAMMAD ILHAM RASYIF
Pembimbing : Prasidananto Nur S., S.T., M.Sc - Marni Astuti S.T., M.T.

ABSTRAK :
PT Kereta Api Indonesia (Persero) merupakan perusahaan yang menyediakan jasa angkutan kereta api, serta memperhatikan kenyamanan dan keamanan bagi para penumpangnya. Hal ini berkaitan dengan Condition Based Maintenance (CBM), Pemeliharaan berdasarkan kondisi merupakan pencegahan yang sesuai dilakukan untuk kondisi yang berlangsung dimana variabel waktu dapat dipastikan secara tepat. Berdasarkan wawancara dengan tim perawatan sarana KAI pernah terjadi suhu battery hingga mencapai 74°C yang mengakibatkan battery lokomotif tersebut pecah karena tidak dapat menahan panas suhu. Maka disini terdapat usulan untuk merencang prototype sensor temperatur pada ruang battery lokomotif dengan bertujuan agar dapat memudahkan tim perawatan sarana lokomotif agar dapat mendeteksi suhu ruang baterai lokomotif CC201. Rancangan prototype dibuat perhitungan mulai dari tahap informasi, tahap spekulasi atau fase kreatif, tahap analisis, tahap evaluasi pengembangan dan tahap rekomendasi. Hasil dari kelima tahap ini supaya dapat membuat desain 3D yang terpilih yang sesuai dengan kebutuhan tim sarana lokomotif dan terdapat sistem Internet Of Things (IoT). Hasil penelitian menggunakan metode value engineering didapatkan rancangan prototype sensor temperatur ruang baterai lokomotif CC201dengan Sensor suhu ambient menggunakan jenis DS18B20, menggunakan baterai 9v recharger, terdapat waktu dan tanggal pada sistem penyimpanan data, Menggunakan switch on off untuk menyalakan prototype. Kata kunci : Perancangan, Desain 3D, prototype Sensor Temperatur, Baterai, Value Engineering (VE), Condition Based Maintenance (CBM).


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUCHAMMAD ILHAM RASYIF
NIM : 19020028
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024