© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PRODUKTIVITAS PENGANGKUTAN TAMBANG PASIR DARI GUDANG KE PABRIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE MATCH FACTOR (STUDI KASUS: PT. JATI KAWI GROUP SUKABUMI)
Penulis
ROMI GUMELAR
Pembimbing : Esa Rengganis S, S.T., M.T. - Uyuunul Mauidzoh, S.T., M.T

ABSTRAK :
PT. Jati Kawi Group merupakan perusahaan penyedia alat berat, kontraktor, dan tambang pasir yang berada di wilayah Sukabumi, Jawa Barat yang salah satu sumber pemasukannya berasal dari tambang pasir. Selama ini perusahaan belum ada analisis produktivitas terhadap pengangkutan pasir dari gudang ke pabrik. Berdasarkan data tahun 2021 bahwa pengiriman pasir silika dari gudang ke 3 perusahaan yaitu yang disingkat menjadi SK, IC, dan IP menunjukan bahwa persentase kekurangan pengiriman pasir silika dari permintaan dan yang direncanakan ke pabrik SK sebesar 0,249%, ke pabrik IC sebesar 0,005%, dan pabrik IP sebesar 0,221%. Itu artinya pemenuhan kebutuhan pasir silika terhadap permintaan ke 3 pabrik belum mencapai jumlah yang direncanakan dan belum memenuhi permintaan. Berdasarkan data diatas maka perlu dilakukan analisis produktivitas dengan menggunakan metode faktor keserasian (match factor) antara tingkat produksi tambang pasir dengan alat angkut/muat ke pabrik selanjutnya menganalisis penyebab masalah dan cara penanggulangan. Dari hasil penelitian menggunakan metode match factor pada pengangkutan tambang pasir dari gudang PT. Jati Kawi Group ke pabrik tujuan PT. SK, IC, dan IP menunjukan nilai match factor (MF) sebesar 0,87. Dengan demikian nilai MF < 1, artinya alat muat bekerja kurang dari 100%, sedangkan alat angkut bekerja 100%, maka dikatakan produktivitas alat muat kurang bagus karena terdapat waktu tunggu. Hasil dari kurangnya produktivitas pada pengangkutan pasir melainkan ada beberapa faktor yang mempengaruhi yaitu manusia, metode, proses, mesin, dan lingkungan. Kata Kunci: Tambang Pasir, Match Factor, Alat Muat, dan Alat Angkut


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : ROMI GUMELAR
NIM : 16020074
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024