© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGARUH PENAMBAHAN VARIASI LIMBAH PLASTIK LDPE DAN ARANG KARET BAN DALAM PEMBUATAN PAVING BLOCK TERHADAP KEKUATAN TEKAN DAN DAYA SERAP AIR UNTUK TROTOAR BANDARA
Penulis
I MADE DWIKI WIWI YANDIKA
Pembimbing : R. Nur Akhmad Triwibowo, S.T., M.Eng. - Dr. Okto Dinaryanto, S.T., M.M., M.Eng.

ABSTRAK :
igunakan untuk pengerasan dan memperindah trotoar pejalan kaki. Selain itu, paving block juga dapat berfungsi untuk mengurangi genangan air, maka dari itu sesuai dengan penggunaannya, kuat tekan dan daya serap air merupakan salah satu aspek penting dalam pembuatan paving block. Dalam penelitian kali ini plastik LDPE, arang karet ban, dan pasir digunakan untuk bahan dasar paving block sedangkan pengujian kuat tekan dan pengujian daya serap air digunakan untuk mengetahui kemampuan paving block untuk menahan gaya tekan maupun kemampuan untuk menyerap air. Terdapat tiga variasi yang diuji yaitu variasi A dengan 40% plastik, 10% arang karet ban, 50% pasir; variasi B dengan 30% plastik, 20% arang karet ban, 50% pasir; variasi C dengan 20% plastik, 30% arang karet ban, 50% pasir; dan tiga spesimen di setiap variasinya. Berdasarkan hasil pengujian, variasi A memiliki rata-rata kuat tekan sebesar 18,67 MPa dan daya serap air 0,39. Variasi B memiliki rata-rata kuat tekan sebesar 8,95 MPa dan daya serap air 1,61. Variasi C memiliki rata-rata kuat tekan sebesar 5.59 MPa dan daya serap air 2,92. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi kandungan plastik pada paving block akan meningkatkan nilai kuat tekan dan menurunnya kemampuan daya serap air. Kata kunci: paving block, plastik LDPE, arang karet ban dan pasir, uji kuat tekan, uji daya serap air.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : I MADE DWIKI WIWI YANDIKA
NIM : 18040044
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024