© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGARUH KETINGGIAN SUCTION HEAD & DISCHARGE HEAD POMPA TERHADAP DEBIT AIR YANG DIHASILKAN PADA MINIATUR PLTMH
Penulis
MOCH AMANU
Pembimbing : Ir. Sugiarto, MT - Teguh Wibowo, ST., MT

ABSTRAK :
Posisi kincir air sejajar dengan sumber air, sehingga tidak mempunyai head dan energi potensial untuk memutar kincir ( ) maka dibutuhkan suatu alat konversi energi untuk menaikkan air agar mempunyai energi potensial ( ) untuk dapat memutar kincir air yaitu pompa, yang prinsip kerja pompa adalah mengubah energi mekanik menjadi energi potensial. Prinsip kerja miniatur pembangkit listrik tenaga mikro hidro adalah suatu alat yang input kerjanya adalah energi potensial didapat dengan menaikkan air dari penampungan bawah ke penampungan atas menggunakan pompa air, dikonversikan menjadi energi gerak ( energi kinetik ) dengan menggunakan kincir air, mempunyai hasil keluaran berupa listrik dari generator. Dari pengujian dapat disimpulkan bahwa debit air berbanding terbalik dengan suction head ( Hs ), semakin panjang pipa hisap semakin kecil kapasitas air yang dapat dinaikkan, dan berbanding lurus dengan pipa tekan ( Hd ) semakin pendek pipa tekan semakin besar kapasitas air yang dapat dinaikkan oleh pompa. Kata kunci : pompa air, kincir air, energi potensial, energi kinetik, pipa hisap dan pipa tekan.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MOCH AMANU
NIM : 09040033
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024