STTA Yogyakarta STT Adisutjipto
Jurnal Angkasa Tahun 2015 Oleh Fajar Nugroho

PENGARUH RAPAT ARUS ANODIZING TERHADAP NILAI KEKERASAN PADA PLAT ALUMINIUM PADUAN AA SERI 2024-T3


ABSTRAK
Aluminium seri 2024-T3 diaplikasikan secara luas pada industri pesawat terbang karena memiliki sifat mekanik yang baik seperti; bobot yang ringan, konduktivitas yang baik dan adanya ketahanan korosi yang cukup baik. Namun demikian Aluminium 2024-T3 rentan terhadap keausan. Salah satu cara untuk meningkatkan ketahanan aus adalah dengan proses anodizing. Penelitian ini bertujuan mempelajari pengaruh rapat arus dan waktu anodizing terhadap nilai kekerasan aluminium AA 2024-T3. Proses anodizing menggunakan larutan asam sulfat 10 persen dengan rapat arus antara 1,5 Ampere per desimeter persegi, 3 Ampere per desimeter persegi dan 4,5 Ampere per desimeter persegi dengan waktu pencelupan 30, 40, 50 dan 60 menit. Selanjutnya benda uji diuji kekerasan permukaannya, dan diuji struktur mikronya. Data pendukung dari penelitian ini adalah uji komposisi, uji struktur mikro dan uji kekerasan vickers. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa nilai kekerasan pelat aluminium paduan AA 2024-T3 dipengaruhi oleh rapat arus dan waktu anodizing dengan nilai yang bervariasi. Rapat arus semakin besar maka waktu optimal anodizing cenderung semakin singkat. Semakin lama waktu anodizing maka akan dihasilkan lapisan aluminium oksida yang semakin besar. Kata kunci: aluminium paduan 2024-T3, anodizing, rapat arus, waktu, kekerasan
download

LP3M

Tautan Penting


Kontak Person


Sekolah Tinggi Taknologi Adisutjipto
(STTA) Jl. Janti Blok R
Lanud Adisutjipto Yogyakarta,
Telp. 0274-451262
E-Mail : lp3m@stta.ac.id